Kamis, 16 Oktober 2014

Budaya , Makanan Dan Ciri khas Kotaku..


Lumajang, mugkin orang-orang memang masih asing mendengar kata ini, apasih lumajang itu ? hewan atau makanan ? Lumajang merupakan kota kecil yang berbatasan dengan Kabupaten Probolinggo (batas utara), Kabupaten Jember (batas timur), Kabupaten Maklang (batas barat) dan Samudra Hindia/Laut Selatan (batas selatan) . Belum banayak orang yang tau memang tantang kabupaten lumajang, walaupun kota kecil, tetapi lumajang mempunyai sejuta pesona khas, entah itu budaya, makanan, tempat wisata, dan tentunya ciri khas kabupaten yang kecil namun cantik ini.
  

  1. Budaya khas Lumajang
  • Gelipang
    Kesenian gelipang adalah suatu bentuk tarian tradisional yang menggambarkan sosok seorang kesatria dengan membawa senjata lengkap berjalan dengan tegapnya serta melakukan gerakan seolah-olah seperti tentara yang lagi latihan perang. Atraksi gelipang dimulai dengan persiapan barisan yang diselingi bunyi letusan senapan yang berasal dari petasan atau mercon. Tarian gelipang diringi oleh instrumen musik diantaranya jidur/bedug, terbang dan sepasang gendang.

 2. Makanan khas Lumajang


Lumajang terkenal dengan pisang agungnya yang berukuran jumbo ( gak percaya, tanya aja sama Bondan Feat 2black : mereka bilang pisang lumajang itu pisang terbesar yang pernah mereka lihat. SERIUS –).Nah, salah satu olahan pisang agung yang terkenal di Lumajang adalah Keripik Pisang. Keripik pisang Lumajang terkenal karena rasanya yang khas, manis, legit dan renyah. Di lumajang ada dua merek paling terkenal yaitu keripik pisang sumber rasa dan  burno sari. Penasaran ???? Yuk, datang ke Lumajang dan Jangan Lupa Beli Keripik Pisang Lumajang !!!!


 3 .Wisata Budaya Lumajang
potensi Obyek wisata Budaya yang cukup menarik antara lain :
- Kesenian Jarak Kencak
- Pura Mandaragiri Semeru Agung
- Situs Biting








Tidak ada komentar:

Posting Komentar